Iklan

terkini

Trio NTB Tumpuan di Cabor Balap PON

Jejak Lombok
Wednesday, July 8, 2020, Wednesday, July 08, 2020 WIB Last Updated 2020-08-17T18:02:56Z
LATIHAN: Pebalap NTB, Aldiaz Aqsal saat berlatih di Sirkuit Selagalas.

MATARAM--Setelah sempat tertunda, Pekan Olahraga Nasional (PON) dipastikan dihelat 2021 mendatang. Sesuai agenda, gawe akbar olahraga nasional ini akan dilaksanakan sekitar Oktober.

Menyongsong gelaran itu, NTB memastikan akan memboyong atletnya unjuk prestasi. Salah satu cabang olahraga yang akan memperkuat NTB yakni, balap motor.

"Di sektor ini, ada Aldiaz yang akan perkuat NTB. Dia selalu keluar sebagai juara dalam berbagai kejuaraan," ungkap Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) NTB, Muhammad Nur Hardin, Rabu (8/7).

Di cabor balap sendiri, jelasnya, masih ada dua nama lain yang perkuat NTB. Mereka yakni, Nyoman Rajendra dan Ketut Madiasta. Trio pembalap inilah yang akan memperkuat NTB di PON.

Sejauh ini, ketiga pembalap itu masih terus berlatih secara mandiri. Bentuk latihan yang dijalani yakni kebugaran dan teknik.

Untuk kebugaran, setidaknya ada tiga titik yang dijadikan lokasi latihan. Ketiga titik itu yakni, GOR 17 Desember Mataram, Lapangan Lawata dan Gelanggang Pemuda.

"Kalau untuk latihan teknik, kita pusatkan di sirkuit Selagalas," lanjutnya.

Ada 4 nomor yang akan dihadapi para trio ini. Kategori nomor yang akan diaspali yakni perorangan dan beregu.

Aldiaz dan Nyoman Rajendra akan mengaspal di kategori di bawah umur 20 tahun. Sementara Ketut Madiasta mengaspal pada kategori di atas 20 tahun.

Di PON nanti, jelasnya, IMI NTB menargetkan 1 medali emas. Kendati demikian, ia berharap ketiga pembalap yang diturunkan mampu melahap lintasan dan keluar sebagai kampiun.

"Harapan kita tidak mengada-ada. Olahraga balap ini kan menyangkut mesin dan keterampilan. Bukan tidak mungkin kita bisa boyong lebih banyak medali emas," tandasnya. (jl)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Trio NTB Tumpuan di Cabor Balap PON

Terkini

Iklan