H. Lalu Mohammad Fauzal
MATARAM--Tak henti-hentinya pemerintah berusaha menyiapkan destinasi pariwisata yang siap menjadi tuan rumah pada pelaksanaan MotoGP 2021 mendatang.
Dinas Pariwisata Lombok Utara bersama Badan Promosi Pariwisata setempat serta didukung Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif berkoordinasi dengan stakeholder terkait menggelar Simulasi SOP CHSE di Pantai Pandanan, Pelabuhan Bangsal dan 3 Gili Matra (Meno, Air, Trawangan).
Kepala Dinas Pariwisata NTB, H Lalu Moh Faozal dalam kesempatan tersebut menyampaikan, seluruh pelaku wisata harus mampu beradaptasi di tengah pandemi Covid-19. Dengan begitu, sektor pariwisata tetap berjalan normal sesuai protokol kesehatan yang ketat.
“Pandemi Covid-19 ini sempat membuat pariwisata kita menurun. Karena itu, empat wisata kita ini harus menerapkan protokol kesehatan berbasis CHSE (Clean, Healt, Safety, Environtment) di setiap destinasi yang ada,” Ujar Faozal, Senin (14/12).
Untuk itu, lanjut Fauzal, seluruh pelaku wisata harus paham tentang SOP yang akan diterapkan oleh semua unsur penggerak pariwisata di NTB dan wisatawan yang berkunjung ke NTB.
“Simulasi SOP CHSE ini kita awali di Lombok Utara, khususnya 3 Gili, karena area ini menjadi destinasi pertama yang di buka semenjak kita mendeklarasikan NTB membuka pariwisata,” tambah Fauzal.
Tujuan SOP CHSE ini, tambah Fauzal, agar masyarakat secara luas tahu warna baru pariwisata di masa pandemi Covid-19. Dengan standar CHSE dan wisatawan domestik maupun mancanegara yang hendak berkunjung ke Lombok menjadi yakin bahwa pariwista NTB didatangi sesuai protokol kesehatan yang ada.
“SOP CHSE ini menjadi salah satu bukti bahwa, pariwisata NTB siap didatangi, aman untuk dikunjungi, karena telah menerapkan protokol kesehatan yang ketat,” tutupnya.
Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari dan hari ini diawali dengan Tactical Floor Game (TFG). Kegiatan ini untuk menjelaskan simulasi SOP yang akan diterapkan pada tanggal 15 Desember 2020 di Pelabuhan Bangsal dan 3 Gili Serta akan menjadi SOP CHSE yang baku untuk seterusnya. (jl)