Iklan

terkini

8 Siswa Terjangkit Penyakit Menular, Apa Penyakitnya?

Jejak Lombok
Tuesday, February 23, 2021, Tuesday, February 23, 2021 WIB Last Updated 2021-02-23T10:32:58Z

MENULAR: Salah seorang siswa di sekolah swasta Kecamatan Smbalun dijangkiti scabies.

SELONG
--Salah satu sekolah swasta di Desa Bilok Petung, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur kini sedang diliputi kecemasan. Ini menyusul 8 siswa sekolah itu diserang penyakit menular.

Direktur RSUD Raden Soedjono Selong, dr Thantowi Jauhari mengamini kejadian tersebut. Pihaknya telah berkomunikasi dan berkoordinasi dengan tim Tim Gerak Cepat (TGC) Puskesmas setempat.

"Dokter Puskesmas langsung memeriksa pasien yang terjangkit penyakit tersebut," ucapnya, Selasa (24/2).

Tak hanya itu, kepada dokter spesialis kulit RSUD Soedjono pun sudah dikonsultasikan. Dari proses konsultasi itu, rupanya delapan siswa itu terserang scabies.

Scabies sendiri merupakan salah satu jenis penyakit kulit. Penyakit ini punya nama lain, yakni kudis.

Kabarnya, penularan scabies terhadap para siswa ini berasal dari salah seorang diantaranya. Penyakit ini kemudian menjalar ke teman-temannya.

Kedelapan siswa tersebut yakni DH, MA, MS, MH, RJ, R, RA dan H. 

Terhadap penyakit ini, pihaknya pun memberikan treatment. Langkah yang dilakukan yakni dengan perawatan lesi kulit. Perawatan dengan cairan pembersih, salep antibiotik dan obat oral.

Namun demikian, ia tak merincikan asal muasal dijangkitnya 8 siswa oleh penyakit menular tersebut.

"Akan dilakukan follow up perkembangan penderita tersebut oleh Puskesmas sesuai advis spesialis kulit. Jika keadaan tidak membaik, akan dirujuk ke RSUD untuk penanganan lebih lanjut," tandasnya. (kin)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • 8 Siswa Terjangkit Penyakit Menular, Apa Penyakitnya?

Terkini

Iklan