Iklan

terkini

Malang, Rafaizan Rizki Alami Penyakit Gangguan Tumbuh Kembang

Jejak Lombok
Saturday, September 18, 2021, Saturday, September 18, 2021 WIB Last Updated 2021-09-18T10:46:08Z

Rafaizan Rizki

SELONG
-- Malang betul nasib Rafaizan Rizki. Bocah berusia 2 bulan ini dikabarkan mengalami pembengkakan di beberapa bagian tubuhnya.

Kepada JEJAK LOMBOK, salah seorang pengurus Karang Taruna Desa Obel-obel Eryiq Koemis mengatakan, Rafaizan Rizki mengalami pembengkakan di bagian kepala, tangan dan kaki. Pada bagian jari kaki bocah tersebut saat ini telah menyatu akibat pembengkakan. 

Terhadap penyakit yang dideritanya, orangtua bocah asal Dusun Medas Desa Obel-Obel, Kecamatan Sambalia Lombok Timur itu dikabarkan sempat membawa anaknya ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dr. Raden Soedjono Selong.

Rafaizan dibawa untuk memeriksa kondisi penyakitnya. Namun, oleh dokter belum diberikan keterangan secara pasti terkait penyakit anaknya.

"Penyakitnya belum dijelaskan, hanya saja tangan dan kakinya membengkak hingga jari-jarinya tidak kelihatan akibat daging jarinya membengkak," ucap Eryiq Koemis, Sabtu (18/9).

Oleh dokter rumah sakit setempat, kedua orang tua anak tersebut sementara disuruh mengontrol kondisi anaknya setiap bulan. Namun, lagi-lagi kondisi ekonomi keluarga tidak memungkinkan melakukan kontrol sesuai jadwal. 

Untuk transportasi, lanjutnya, orangtua bocah tersebut harus menyewa sepeda motor kepada tetangga sebelah. Karena itu, ia berharap adanya solusi dan uluran tangan dari para dermawan untuk membantu pengobatan anaknya.

Kaitan dengan itu, Kasubag Humas RSUD Soedjono Selong, Rahmat membenarkan Rafaizan Rizki memang pernah dibawa ke RSUD Soedjono Selong. Waktu itu, kata bocah 2 bulan tersebut sempat ditangani bagian poli anak. 

Alhasil, untuk sementara Rafaizan Rizki dinyatakan mengalami gangguan tumbuh kembang secara global. Hasil pemeriksaan tersebut, diarahkan kepada fisioterapi untuk dikonsultasikan. 

Namun begitu, orang tua Rafaizan diketahui belum melakukan konsultasi. Hal itu diketahui karena nama anaknya tidak tercantum dalam daftar. 

Rahmat menjelaskan, alasan dirujuknya pasien ke fisioterapi lantaran jenis penyakit tersebut membutuhkan waktu yang cukup lama dalam penanganannya. Saat ini penyakit Rafaizan masih dikoordinasikan dengan unit terkait sembari menunggu hasil rekam medisnya.

"Informasi awal anak ini mengalami gangguan tumbuh kembang secara global. Kemarin ditangani di poli anak dan dikonsultasikan ke fisioterapi untuk rangsangan tumbuh kembangnya," pungkasnya. (hs)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Malang, Rafaizan Rizki Alami Penyakit Gangguan Tumbuh Kembang

Terkini

Iklan