Zohry Rahman
SELONG -- Kepala Desa Tete Batu Selatan, Zohri Rahman mengaku siap melepas jabatannya sebagai jika dipercaya menahkodai Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Lombok Timur.
Hal itu diungkapkan usai melakukan pemilihan formatur di Hotel Green Ory, Sabtu (2/10).
Pria yang karib disapa Ory ini mengaku, sebagai kader militan partai, dirinya harus taat terhadap pimpinan tertinggi. Tak heran jika dirinya rela melepas jabatan jika diminta menyelamatkan partai.
"Jika itu keputusan pimpinan partai, sebagai kader militan kita selalu siap," ucapnya.
Zohri Rahman menyadari keputusan pimpinan partai akan berdampak terhadap jabatannya sebagai pimpinan masyarakat Desa Tete Batu Selatan. Namun, ia menilai lepas jabatan tersebut merupakan salah satu konsekuensi menjadi kader militan partai.
Dibalik kesiapannya, Zohri Rahman menyerahkan keputusan tersebut kepada formatur terpilih sesuai hasil Muscab. Jika ditunjuk, ulangnya, dirinya siap menerima konsekuensi.
"Jika itu perintah partai, siapapun itu sebagai kader harus siap, nanti itu sebagai konsekuensinya," pungkasnya. (hs)