Selong -- Tumbuhkan kecintaan terhadap Al-qur'an, pemerintah Kelurahan Kelayu Jorong melaksanakan seleksi tilawatil qur'an. Seleksi tersebut dilaksanakan secara berjenjang.
Diawali dengan rangkaian pawai ta'aruf, acara tersebut diikuti oleh lembaga di kelurahan setempat.
Pada kesempatan itu, wakil Bupati Lombok Timur, H Rumaksi SJ melepas kegiatan pawai ta'aruf mulai dari mushollah Nurul Huda Tanggak, Renco, Kelurahan Kelayu Jorong.
Gelaran pawai tersebut diikuti oleh 300 orang lebih peserta.
Selanjutnya, Wabup Rumaksi mengapresiaai kegiatan STQ tersebut.
Ia berharap, kegiatan tersebut menumbuhkan bibit-bibit unggul yang berbakti dan hidup dengan berpedoman pada Al-qur'an.
Menurutnya, berpegang pada al-qur'an akan membuat hidup lebih terarah.
Harapan lainnya, penywlenggaraan STQ kedepan semakin membaik serta dapat mendorong masyarakat mengamalkan al-qur'an dalam kehidupan sehari-hari.(hs)