jejaklombok.com, Lombok Timur -- Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementrian Sosial (Kemensos) RI menyalurkan bantuan senilai Rp 318.201.616.035,_ kepada pemerintah Kabupaten Lombok Timur.
Pada selasa (21/11), bantuan tersebut diterima langsung oleh Penjabat Bupati Lombok Timur di Pendopo Bupati.
Adapun peruntukan bantuan tersebut dirincikan sebagai berikut.
Bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) sebesar Rp 45.790.491.020,- , untuk Rumah Sejahtera Terpadu (RST) Rp 960.000.000,-, untuk yatim piatu senilai Rp 1.875.400.000,- , untuk permakanan lansia senilai Rp 492.196.000,-, Atensi senilai Rp 101.129.015,-.
Selanjutnya, untuk permakanan disabilitas senilai Rp 162.471.000,-, dan sembako senilai Rp 268.982.400.000,-.(jl)