Iklan

terkini

FJLT dan Satlantas Polres Lotim Sosialisasi Ketertiban Lalulintas

Jejak Lombok
Thursday, October 10, 2024, Thursday, October 10, 2024 WIB Last Updated 2024-10-10T06:55:19Z


SELONG-- Satuan Lalulintas (Satlantas) Polres Lombok Timur gelar kampanye penggunaan kenalpot standar pada kendaraan bermotor.


Hal itu dilajukan untuk menciptakan lalulintas yang aman dan nyaman.


Untuk lebih maksimal, Satlantas Polres Lotim membentuk program bernama Sahabat Lantas. program tersebut telah berjalan di berbagai masjid dengan melibatkan peran aktif orang tua dalam mendidik anaknya agar tidak menggunakan knalpot brong.


"Banyak orang tua yang berterima kasih atas upaya kepolisian dalam menertibkan knalpot brong," ucap Kabag Ops Polres Lotim, Iptu Muhammad Anhar di acara pojok jurnalis FJLT, Rabu (9/10) di Lesehan Sekar Asri Sekarteja.


Iptu Anhar mengungkapkan, setelah menjalankan program tersebut banyak orang tua mengaku merasa malu lantaran anaknya menggunakan knalpot brong yang dapat mengganggu pendengaran dan lingkungan.


Dengan kodisi tersebut, Iptu Anhar mengaku akan terus menjalankan program dengan menggandeng orang tua untuk menciptakan lingkungan yang kondusif.


Selain itu, Satlantas Polres Lotim menargetkan peningkatan kepatuhan berlalu lintas yang tinggi.


Karena itu, ia akan tetap melakukan program sosialisasi dengan melibatkan tokoh agama dan masyarakat.


Dia berharap dengan upaya yang dilakukan, tingkat kesadaran masyarakat akan tertibnya berlalu lintas dapat meningkat serta menekan angka lakalantas.(jl) 

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • FJLT dan Satlantas Polres Lotim Sosialisasi Ketertiban Lalulintas

Terkini

Iklan